Tanpa Gentar

kiloe journalist

Keringatmu mengucur bagai lautan

Darahmu menggenang di medan perang

Rasa sakit bahkan tak lagi kau hiraukan

Semua kau lakukan, atas nama perjuangan

Langkahmu yang tak pernah gentar

Tekatmu yang selalu terpancar

Bahkan moncong-moncong senapan

Tak membuat semangatmu memudar

Duhai pahlawan…

Semua ini demi kemerdekaan

Yang telah lama didambakan

Mengharapkan sebuah perubahan

Demi kesejahteraan generasi mendatang

Tanpa mengharapkan sebuah balasan

Makna Puisi :

Puisi diatas memiliki makna tentang perjuangan pahlawan di medan perang yang tanpa rasa ragu dan takut untuk membela NKRI. Begitu banyak jasa pahlawan dalam berbagai bentuk pengorbanan, seperti darah yang bercucuran, bertaruh nyawa, keringat serta rasa sakit yang tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata. Maka dari itu, kita sebagai generasi penerus bangsa harus bersemangat untuk Indonesia Maju baik dengan prestasi, pendidikan, dan lainnya. Jangan pernah menyia-nyiakan Indonesia yang sudah merdeka dari jerih payah  perjuangan para pahlawan kita.(RED_LH&AP)

Karya: Lutfi Hamidah & Aprilia Patmasari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *