Cita Rasa Menantea

Menantea Bandung

Hai, Sobat Pio! Pasti kalian sudah tidak asing lagi dengan brand minuman satu ini, yaitu Menantea. Menantea adalah bisnis minuman teh kekinian yang dirintis oleh influencer Jerome Polin dan sang kakak yang bernama Jehian Panagian Sijabat. Turut meramaikan industri kuliner tanah air, Menantea yang merupakan brand teh buah modern di Indonesia kian digandrungi banyak masyarakat. Minuman teh satu ini tidak sekedar dapat melepas dahaga, namun dapat menjadi teman setia yang menemani kita dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Menantea ini adalah minuman teh yang bisa dinikmati oleh semua orang Indonesia dan dapat memberikan nutrisi dari buah asli yang baik untuk kesehatan. Dengan teknologi food and beverage serta sisi pemasaran yang kuat, Menantea berhasil menjadi salah satu brand teh yang menunjukkan pertumbuhan pesat. Telah terbukti kesuksesannya saat awal dibangunnya pada 10 April 2021 hingga saat ini telah membuka 112 toko di 55 kota seluruh Indonesia, hanya dalam kurun waktu tujuh bulan.

Menantea sendiri menawarkan konsep cita rasa teh buah modern yang disesuaikan dengan lidah masyarakat Indonesia. Memiliki cita rasa yang tinggi, rasanya yang segar, asam, manis dan juga terdapat potongan buah segar di dalamnya seperti lemon, jeruk sunkist, apel, strawberry, dan leci. Saat ini, kedai teh milik Jerome Polin telah memiliki 24 varian minuman. Menu minuman teh Menantea terbagi menjadi beberapa kelompok menu berdasarkan jenis tehnya. Ada kelompok menu Pure Tea Series, Milk Tea, Fruit Tea Series, Signature Series dan Irrational Series. Terdapat menu best seller yang wajib dicoba antara lain Matemateaka, Mantappu Tea, dan Oolong Brulee.

Di Menantea, kalian dapat menambahkan topping untuk minumannya. Topping yang tersedia antara lain grass jelly, mango pudding, popping boba jelly, honey boba, cheese cloud dan menantea jelly. Tidak hanya menu teh, Menantea juga menyediakan camilan untuk teman minum teh yaitu Potata Fries dan Potato and Chicken Popcorn. Snack Potato & Chicken ini terdiri dari 4 varian saus, yaitu Honey Mustard, Spicy Huha, Say Cheese, dan Pidis Jiwi. Untuk harga menu minumannya berkisar antara 15 ribu hingga 28 ribu rupiah saja. Sedangkan, untuk harga camilannya berkisar 25 ribu rupiah.

Meski baru dibuka tahun lalu, Menantea sudah mampu meraih prestasi di kancah internasional. Bahkan, kesuksesan kedai tehnya bisa membuat kedai Menantea mendapatkan penghargaan sebagai franchise yang inovatif dari IFRA (International Franchise, License and Business Concept Expo & Conference) 2021.

Nah, setelah membaca artikel di atas pasti Sobat Pio tertarik untuk mencoba cita rasa minuman dan camilan dari Menantea. Sobat Pio dapat mencoba minuman teh racikan Jerome Polin dengan datang langsung ke outlet atau pesan melalui aplikasi pesan makan. (RED_NAA)

Sumber : https://jadilaper.com

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *