Brand Anak Bangsa yang Sukses di Pasar Nasional

IMG 20210617 WA0045

Hai Sobat Pio! Kalian pasti tidak asing lagi kan dengan brand Erigo? Atau bahkan kalian memiliki salah satu produknya? Di edisi kali ini kita akan membahas tentang salah satu brand anak bangsa yang telah sukses di pasar Indonesia. Erigo pertama kali dirancang oleh Muhammad Sadad pada tahun 2011 di Depok, Jawa Barat. Pada saat itu, dia belum memiliki karyawan maupun tim untuk membantunya. Beberapa tahun kemudian lahirlah nama Erigo sebagai identitas brand bisnis. Awalnya Erigo mengusung konsep bertema batik dan ikat, tapi beralih ke fashion kasual yang bertahan hingga saat ini.
Berbagai usaha telah dilakukan oleh Sadad, hingga dia memberanikan diri untuk mengikuti event-event, salah satunya adalah JakCloth pada tahun 2013. Dia rela tidur di mall sampai mandi di pom bensin depan mall selama mengikuti acara JakCloth demi mengurangi pengeluaran. Sadad terus berpromosi di acara-acara luring dan akhirnya melebarkan sayap ke pemasaran daring dengan bergabung ke dalam platform e-commerce Shopee pada 2017. Pertumbuhan Erigo di Shopee perlahan tapi pasti. Saat baru bergabung dengan Shopee by Service pada 2019, jumlah penilaian Erigo hanya ribuan. Erigo juga menjadi brand fashion terlaris pada Shopee 9.9 Super Shopping Day 2020, Shopee 12.12 Birthday Sale 2020, Top Local Brand,Top Fashion Brand di Shopee Super Awards, dan masih banyak lainnya. Belum lama ini, Erigo menampilkan iklan pada billboard di Times Squre, New York. Tidak hanya menampilkan iklan, Erigo juga menyelipkan pesan #StopAsianHate. Hastag ini sedang banyak diserukan dalam beberapa hari terakhir untuk menyuarakan penolakan terhadap rasialisme yang diterima warga keturunan Asia yang tinggal di Amerika Serikat.
Produk yang dijual oleh Erigo yaitu seperti T-Shirt, Pullover, Waist Bag, Coach, Sweatshirt, Flannel, Chino Pants, Long Sleeve, Short Shirt, Long Shirt, Outerwear, Short Pants, Bags, Parka, Bomber, dan Waistbag. Brand Erigo sendiri mengusung kampanye bernama Wandering Souls, sebuah manifestasi dari brand spirit yang bertujuan untuk mendorong generasi muda agar selalu memiliki rasa ingin tahu dan hasrat mengeksplorasi yang tinggi. Kampanye ini merupakan apresiasi berbagai kultur, karakter serta gagasan yang diharapkan dapat membawa serangkaian inspirasi untuk memperkaya pemikiran, karya, dan kultur para generasi muda lokal, terutama dalam bidang fashion. Brand ini mengajak para generasi muda untuk menjalani setiap langkah perjalanan hidup yang dinamis dengan berani, dibekali pemikiran yang terbuka, dan tentunya style yang sesuai dengan pribadi unik masing-masing. Untuk memenuhi aspirasi tersebut, Erigo menyediakan beragam pilihan pakaian yang nyaman, terjangkau, serta fleksibel tanpa mengorbankan desain dan kualitas.
Jadi, produk dari brand Erigo sangat recommended untuk anak muda seperti kita, karena dengan harga yang terjangkau kita bisa mendapatkan barang dengan kualitas yang bagus dan trendi. Semoga artikel kali ini bermanfaat dan dapat memberi motivasi untuk kalian. Tetap cintai produk anak bangsa ya, Sobat Pio. Sampai bertemu di edisi selanjutnya. (RED_SHF)
Sumber : HYPERLINK “https://lifestyle.kompas.com” https://lifestyle.kompas.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *